Berita

Malam puncak HUT ke-64 SMKN 1 Kasihan (SMKI Yogyakarta)

SMKI Yogyakarta 14 Nov 2025 07:26:48 Berita Sekolah

SMKN 1 Kasihan menggelar malam puncak Hari Ulang Tahun ke-64 pada hari senin 10 november 2025 dengan penuh kemegahan dan nuansa kebersamaan. Acara yang diselenggarakan di Pendapa Widhi Widhana ini menampilkan karya seni dari siswa, Guru, Alumni serta sekolah seni lainnya.

Acara dibuka dengan sajian tari Pudyastuti oleh 64 penari lintas generasi yang tergabung dalam  IKATRI (Ikatan Alumni Seni Tari SMKI Yogyakarta). Tarian ini sebagai simbol kebersamaan dan kesinambungan antar generasi. Penampilan dilanjutkan dengan komposisi musik “martabat 7” dari SMKN 8 Surakarta.

Dengan mengusung tema “Rasa Catur Budaya Jaya” perayaan kali ini menjadi wadah untuk menampilkan karya siswa SMKI Yogyakarta dari berbagai kompetensi keahlian. Dalam sambutannya, kepala SMKN 1 Kasihan menyampaikan hari ulang tahun bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan menjadi momen untuk menumbuhkan semangat melalui bidang seni dan budaya. SMKI Yogyakarta berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Kesenian merupakan perekat sosial yang tidak semata-mata menjadi hiburan saja.

Penonton antusias menyaksikan berbagai penampilan seni salah satunya dari program kerjasama SMKI yogyakarta dengan Korean Cultural Centre Indonesia (KCCI) yang ditarikan oleh siswa siswi SMKI yang telah dilatih secara khusu oleh instruktur dari Korea. Acara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kejuaraan lomba seni dari rangkaian acara HUT yang telah diselenggarakan pada tanggal 8-9 November 2025.  

Berbagai stand bazar makanan, asesoris dan lainnya menjadi daya tarik bagi pengunjung untuk meramaikan acara malam puncak. Suasana makin meriah dengan penampilan dari SMKN Darul Ulum Muncar Banyuwangi dan sajian dramatari “Sang Kumbokarna” oleh penari dan pengrawit alumni SMKI Yogayakarta.

Acara ditutup Calung Banyumasan plus tari “Lengger Demes” oleh SMKN 3 Banyumas. Seluruh kegiatan ini menjadi bukti bahwa SMKI Yogyakarta terus berinovasi dan berkontribusi di dunia pendidikan.

Berita Terkait

  • Pentas Unjuk Prestasi 2018
    Dalam rangka mengakhiri Tahun Pelajaran 2017/2018, sekaligus Serah Terima Jabatan Kepala SMK Negeri... Baca Selengkapnya
  • Gelar Komposisi Karawitan 2018
    Untuk menunjukkan kemampuan siswa yang telah mengikuti Mata Pelajaran Komposisi, maka siswa Kelas XI... Baca Selengkapnya
  • Pentas PI 2018
    Pada tanggal 08 - 09 Mei 2018 beberapa waktu yang lalu siswa kelas 11 SMK Negeri 1 Kasihan Bantul (S... Baca Selengkapnya
  • Upacara Hari Lahir Pancasila
    Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Kasihan Bantul (SMKI YOGYAKARTA) Drs. Ardani, M.Pd, menjadi Pembina Upac... Baca Selengkapnya
  • PENERJUNAN PKL SMKN 1 KASIHAN TAHUN 2019/2020
    Terhitung mulai 1 Februari 2020 s.d 30 April 2020 siswa/siswi kelas XI SMKN 1 Kasihan Bantul melaksa... Baca Selengkapnya
  • INFO PENDAFTARAN SISWA BARU
    SELAMAT BERGABUNG DI SMK NEGERI 1 KASIHAN BANTUL Baca Selengkapnya
  • ALUR PENDAFTARAN SISWA BARU
    Ikuti alur Pendaftarannya Baca Selengkapnya
  • SELEKASI BAKAT CALON SISWA BARU
    Ikuti seleksi bapak sesuai dengan domisilimu Baca Selengkapnya
  • SERBUAN VAKSINASI PELAJAR SMKN 1 KASIHAN
    SMKN 1 Kasihan (SMKI Yogyakarta) menyelenggarakan vaksinasi bagi pelajar, Sabtu, 18 September 2021.... Baca Selengkapnya
  • Purna Tugas KTU SMKN 1 Kasihan (Asrining Asih, S.IP. )
        Baca Selengkapnya
Komentar




copyright ©SMKI Yogyakarta